Senin, 03 Januari 2011

SUROSO,S.IP.....TAS Berdedikasi

       Ada yang kelewat saya tulis di tahun 2010, padahal ini adalah prestasi tingkat nasional lo....... Ya alhamdulillah salah satu tenaga kependidikan di Kabupaten Pekalongan yang kami usulkan berhasil memperoleh penghargaan sebagai TENAGA ADMINISTRASI SEKOLAH (TAS) BERDEDIKASI, yaitu SUROSO, S.IP, Kepala Tata Usaha SMA Negeri 1 Doro Kabupaten Pekalongan.
       Sebagai bagian dari satuan pendidikan , kita tahu tenaga kependidikan memegang peranan yang ikut menentukan dalam pemberian layanan pendidikan yang berkualitas. Untuk menghasilkan kualitas peserta didik yang baik dan meningkatkan mutu pendidikan di sekolah perlu adanya kerja sama yang sinergis antara pendidik dalam hal ini guru dan pimpinan lembaga yakni kepala sekolah serta komponen pendukung yaitu tenaga administrasi, tenaga laboratorium dan tenaga perpustakaan di sekolah.
       Pemberian penghargaan kepada para tenaga kependidikan di tingkat nasional ini yang tentunya diharapkan dimulai di tingkat daerah, dapat mengangkat harkat dan martabat, meningkatkan motivasi, serta kepedulian pemerintah daerah akan keberadaan mereka sebagai salah satu unsur penting yang mempunyai nilai strategis dalam mendukung keberhasilan pendidikan di sekolah.
       Adapun tahapan yang kami lakukan dengan seleksi di tingkat MKKTAS (Musyawarah Kerja Kepala Tenaga Administrasi Sekolah), kemudian setelah terpilih menyiapkan berkas usulan calon penerima penghargaan, kami kirim ke Dinas Provinsi, selanjutnya berkas dikirim ke Kementerian Pendidikan Nasional, dan setelah diseleksi,  ditetapkan dengan penetapan penerima penghargaan dengan SK Dinjen PMPTK nomor 20834/F/KP/2010.
       Para penerima penghargaan tingkat nasional selanjutnya diundang untuk menghadiri acara Pemberian penghargaan di Hotel Pitagiri Jl. Raya Palmerah Barat no 110 Jakarta Barat pada tanggal 1 s.d 3 Desember 2010. Selain mendapat penghargaan mereka berkesempatan menerima ceramah dari Direktur Tendik  Dirjen PMPTK Surya Dharma, MPA, Ph.D dengan tema "menuju TAS yang profesional" juga berkesempatan menghadiri Puncak Acara Hari Guru Nasional  dan HUT ke-65 PGRI di stadion tenis (indoor) Gelora Bung Karno Senayan Jakarta.
        Semoga dengan penghargaan yang diperoleh  ini Pak Suroso dapat memotivasi diri dan teman sejawat untuk terus mengembangkan kompetensi dan kinerja, untuk mendukung pelayanan pendidikan yang berkualitas............

10 komentar:

fredy mengatakan...

Selamat ya Pak Suroso, Terima kasih juga Kpd Bu Siti yg telah memberi selamat kepada Teman Kami....

Anonim mengatakan...

Selamat ya Pak Suroso, Alkhamdulillah.....

Kusyardi mengatakan...

Untuk Pak Suroso, selamat atas dedikasi dan prestasinya. Untuk Ibu Kabid PPTK selamat untuk "tangan dingin"nya.

Anonim mengatakan...

Warga Sragi mengucapkan Selamat kepada Ibu Siti Masruroh, Selamat Pak Rusmono dan Selamat bagi pemenang: Pak Suroso. Semoga menjadi kotivasi bagi rekan-rekan yang lain.

Masruroh mengatakan...

@All : trims untuk semua atensinya, semoga bisa jd motivasi peningkatan kinerja profesional kita....

SUROSO SMA 1 DORO mengatakan...

Terima kasih Bu, semoga ini akan menambah motivasi dan peningkatan kinerja khususnya bagi saya pribadi, syukur-syukur teman-teman sejawat/seprofesi.

Asnawi Doro mengatakan...

Suroso pancen SIP

Anonim mengatakan...

Selamat sedulur lanangku. dua hal yang jarang dipunyai orang lain sekarang milik sdr.adalah: kejujuran dan kerja keras. trims utk. Bu Masruroh.
Salam...

Solikhin014 mengatakan...

Selamat untuk sedulur lanangku. kejujuran dan kerja keras pasti akan membawa hasil. Dua hal ini telah sdr. miliki, dan sekarang menjadi hal yang jarang dimiliki orang-orang. Trims Bu masruroh...
Salam

Cholissragi mengatakan...

smoga jadi inspirasi + motivasi..
Selamat y pak..