Minggu, 12 Juni 2011

Tes Online....... susah juga ya

      Pagi tadi Minggu, 12 Juni 2011, telah dilaksanakan Tes Online bagi para peserta Sergur 2011 yang melalui jalur Portofolio, di laboratorium Matematika FMIPA Unnes. Dari Kabupaten Pekalongan ada 8 orang guru. Kasi PPTK Dikdas, Sungkono, M.Pd yang kami tugasi mendampingi mereka melaporkan bahwa ternyata tak satupun guru kita yang lolos. 

    Ada 84 peserta yang berasal dari 11 Kabupaten /kota yang ikut di bawah rayon Unnes (Kota Semarang tidak ikut karena data A1  belum masuk), ternyata hanya empat orang guru yang lulus. Menurut ketentuan mereka yang lolos harus mencapai nilai minimal 75. Sedangkan 8 orang guru kita hanya mampu mencapai nilai tertinggi 64, dan lainnya 54, 40, 32 bahkan ada yang 22. Ya...ini pengalaman yang berharga bagi mereka. Kepada bapak ibu peserta berarti harus segera menyiapkan berkas untuk mengikuti PLPG. Jangan putus asa , terus belajar, semoga  di PLPG nanti bapak ibu lebih banyak mendapatkan ilmu dan pengalamn baru serta semoga lulus di ujian pertama, semoga..........  Good luck!!!

5 komentar:

SD NEGERI TANGGERAN mengatakan...

Pengalaman adalah guru yang terbaik. Semoga menjadi pelajaran (juga) untuk rekan-rekan guru yang sedang menunggu giliran. Sekedar info, di situs Konsorsium Sertifikasi Guru (KSG) tersedia layanan simulasi tes online untuk peserta sergur jalur portofolio. Bisa diakses melalui situs KSG di http://ksg.dikti.go.id/ atau bisa juga via blog kami di http://sdntanggeran.blogspot.com/2011/06/forum-tanya-jawab-sertifikasi-guru-di.html

Cholissragi mengatakan...

Sebegitu sulitnyakah? *serem*

eni mengatakan...

pelaksanaan tes awal tanggalnya tidak bersamaan ya bu, untuk masing-masing kabupaten?

MAS OEIT mengatakan...

yach sebagai tambah pengalaman bagi rekan-rekan yang ikut ujian PF lewat Ujian OL...perlu persiapan dan belajar lagi. Masih ada kesempatan dan harus tetap smangat dalam mengikuti PLPG....

Unknown mengatakan...

Tapi yang jelas guru peserta Tes online itu ketidak lulusnya bukan disebabkan karena Gagap tekhonologi khan...? seperti apa soal2nya?

Gimana kabarnya Impassing bagi guru non PNS mbak yu ....sekali-kali diangkat topik mengenai Impassing Non PNS /penyetaraan golongan ...
MAju teyusss guru2qu