Proses Sertifikasi Guru tahun 2010 ini diakhiri dengan kegiatan Pembinaan dan Penyerahan Sertifikat bagi para peserta yang lulus. dari kuota sertifikasi Guru Kabupaten Pekalongan tahun 2010 sebesar 677 ternyata yang berhasil lulus adalah 666 orang. Mereka lulus melalui Portopolio sebanyak 473 dan yang melalui PLPG sejumlah 193 . Sedangkan yang tidak lulus sejumlah 8 orang dan 3 orang yang mengundurkan diri.
Sebagaimana instruksi Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah agar dilakukan pembinaan kepada para guru yang lulus Sertifikasi, maka Dinas Pendidikan Kabupaten Pekalongan kemarin selama tiga hari Senin - Rabu , 27-29 desember 2010, menyelenggarakan kegiatan "Pembinaan dan Penyerahan Sertifikat Pendidik Bagi Guru Dalam Jabatan di lingkungan Dinas Pendidikan tahun 2010" , bertempat di Aula SMK N 1 Kedungwuni. Dari 666 guru yang lulus sertifikasi tahun 2010 ini, dibagi dalam 3 tahap, yaitu pada hari pertama sejumlah 216 orang terdiri dari guru TK dan SD dari 8 kecamatan, dan pada hari kedua sejumlah 209 guru TK dan SD dari sebelas kecamatan dan pada hari terakhir sejumlah 241 guru SMP,SMA , SMK dan SLB.
Adapun Nara sumber pada acara pembinaan ini adalah Kepala Dinas Pendidikan, Kepala BKD Diklat, Inspektur Kabupaten Pekalongan, Ketua Dewan Pendidikan, Kabid PPTK dan Kasi PPTK. Mereka mendapatkan pembinaan tentang Kebijakan Pendidikan, Pembinaan Kepegawaian, Kepengawasan Pembangunan, Harapan Masyarakat terhadap Layanan Pendidikan yang Bermutu, Kinerja Guru dan Penetapan Angka Kreditnya dan Teknis Pemberkasan Usulan SK Penetapan Penerima Tunjangan Profesi.
Besar sekali harapan dari semua pihak agar para guru yang telah lulus sertifikasi ini benar-benar menjadi GURU PROFESIONAL dalam pelaksanaan tugasnya, yang berujung pada peningkatan kualitas hasil pendidikan. Semoga pula dampak Sertifikasi ini menunjukkan peningkatan kinerja dan signifikan terhadap mutu pendidikan.
Semoga para guru mampu menepis dan mengubah hasil penelitian selama ini tentang rendahnya kualitas guru dan belum tampaknya dampak sertifikasi guru terhadap mutu pendidikan. Tentunya hal ini hanya dapat terwujud dengan peningkatan kinerja dan bukti meningkatnya hasil rata-rata nilai Ujian Nasional maupun ujian sekolah serta terwujudnya tujuan pendidikan nasional.
Semoga.....
Beberapa materi dan instrumen yang harus disiapkan guru Profesional Pasca Sertifikasi klik DI SINI
Semoga.....
Beberapa materi dan instrumen yang harus disiapkan guru Profesional Pasca Sertifikasi klik DI SINI
1 komentar:
666 Angka yang cantik, semoga hasilnya cantik pula. Selamat...
Posting Komentar