Kamis, 04 Agustus 2011

Pelantikan Pejabat Eselon 3 dan 4 Kabupaten Pekalongan

        Siang kemarin, Rabu 3 Agustus 2011 pukul 12.30 sampai dengan pukul 15,00 an Bupati Pekalongan telah melantik 231 pejabat eselon 3 dan 4, dan sorenya dilanjutkan pelantikan Camat dan Lurah, bertempat di pendopo Bupati. Semua SKPD terlibat, hal ini sebagai penyegaran dan harus difahami bahwa mutasi bagi pejabat merupakan hal yang wajar karena itu harus disikapi dengan baik sebagaimana yang disampaikan Bupati dalam sambutan pengarahannya. Hal ini dilaksanakan dalam rangka mendukung visi misi Bupati terpilih, yaitu mewujudkan masyarakat kabupaten Pekalongan yang sejahtera berbasis kearifan lokal.  Dan beliau  meminta agar para PNS harus menguasai tugas pokok dan fungsi yang menjadi tanggung jawabnya sekarang, serta akan terus dilaksanakan evaluasi dalam rangka meningkatkan kinerja pejabat. jika memang diperlukan pergeseran akan dilakukan kembali dalam waktu 3, 5 atau 6 bulan mendatang.
        Dalam kesempatan tersebut juga 13 orang pejabat Dinas Pendidikan  mengalami pergeseran, termasuk saya. Sekretaris Dinas Drs Sirhan, pindah sebagai Sekretaris Dinas Kelautan dan Perikanan, dan digantikan oleh Drs. Sumadi, M.Pd yang sebelumnya sebagai kabid Dikmen.  Kabid Dikmen diisi oleh Drs. Ttribudi Hartono, dan Kabid PNFI diisi oleh Romdlon. Saya dimutasi menjadi Kabid PPPA (Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak) BPP KB (Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana), sebagai pengganti saya adalah Heri Pancasilardi, SE. Kabid Dikdas diganti Drs. Hari Mardiyantoro dan Bu Sumarwati, S.Pd pindah sebagai kabid Pelayanan dan Rehabilitasi Sosial Dinas Sosial Nakertrans.
Dan sisanya adalah pejabat eselon 4 ada yang promosi ke eselon 3 di DPPKA (Bu Indri) ,  dan ada yang pindah ke  Dinas Paribudpora ( Shodikin, Lukman dan Hadi Purwanto), dan kantor perpustakaan (Aditomo). juga ada yang promosi baru di Dindik (Abdul Aziz-kasi sarpras dikmen, Kisdiyanto-Kasi PPTK Dikdas, Sungkono-kasi kurikulum, Hufron Jamal-kasi sarpras dikdas, Nano-Kasi PNFI, Aziz Su'udi-kasubag keuangan)
      Mohon maaf kepada semuanya kalau selama ini mungkin  banyak kekurangan dan kesalahan dalam melaksanakan tugas maupun dalam memberikan pelayanan baik saat di Dikjar maupun saat bertugas di PPTK. Saya juga  mohon doanya kepada teman-teman yang telah setia berkunjung ke Blog ini, semoga saya bisa melaksanakan tugas di tempat yang baru dengan lebih baik dan penuh berkah. Namun saya berharap komunikasi dan pertemanan kita tentunya terus bisa berlanjut melalui blog ini, walaupun materi tulisan saya ke depan akan terkait dengan tugas dan pengalaman saya di tempat yang baru, yaitu terkait permasalahan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, meliputi : pengarusutamaan gender di bidang ekonomi, politik, sosial dan hukum, perlindungan perempuan, perlindungan anak dan tumbuh kembang anak. Sekali lagi mudah-mudahan silaturahim kita tetap berlanjut meskipun saya sudah tidak bisa memberi pelayanan terkait Pendidik dan Tenaga Kependidikan. Sukses selalu untuk semuanya...............
      

22 komentar:

Zulmasri mengatakan...

Inilah hidup, berputar ibarat roda. Semoga di tempat yang baru Ibu bisa berkiprah sebagaimana di tempat sebelumnya.

Ari Jatmiko mengatakan...

terimakasih atas informasinya bu, dan selamat untuk tugas yang baru. mudah2x an saya masih bisa diperkenankan untuk bisa berkomunikasi dengan ibu ?

Masruroh mengatakan...

@Zul & Ari : Amin & terima kasih.... Pak Ari dengan senang hati,blog saya selalu terbuka untuk siapapun dan wahana kita untuk tetap berkomunikasi....

MAS OEIT mengatakan...

ya kami hanya bisa berdoa di tempat yang baru ibu bisa lebih bahagia dan sejahtera, dan pengganti ibu semoga bisa meneruskan perjuangan ibu dan mau menyempatkan seperti ibu memberikan info2 yang sangat bermanfaat bagi dunia pendidikan, kami merasa sangat kehilangan bu....

Siti Munjayanah mengatakan...

Dunia memang berputar,jabatan tak ada yang abadi,saya ikut berdo'a semoga Ibu sukses ditempat yang baru dan dapat mewujudkan program-program demi kemajuan kota tercinta kita,mudah-mudahan pengganti Bu Masruroh tidak kalah gesitnya dalam memberi informasi teraktual seputar pendidikan dan nasib guru, serta dapat melanjutkan program-program yang telah direncanakan,saya dan keluarga besar Gugus Laksana mohon maaf mungkin selama pertemanan banyak hal-hal yang kurang berkenan di hati.

Masruroh mengatakan...

@Mas Oeit & Siti Munjayanah : terima kasih, sampaikan salam saya buat teman2 di KKG, semoga tetap sudi berkunjung di sini, karena salah satu bidang tugas sy yg baru adalah masalah 'perlindungan anak' , jd sangat membutuhkan kerja sama Bapak/ibu.

SU7UD MARWOTO mengatakan...

Selamat Bu Menempati Posisi Baru, semoga di tempat baru, dapat mengabdi pada bangsa dan negara dengan baik dan selamat. Sukses Selalu, Amin!!

Masruroh mengatakan...

@Sujud : Trims pak atas kerja samanya selama ini, salam buat2 teman2 pamong di SKB sukses selalu dan saya masih akan terus berharap kerja samanya baik dlm PUG (pengarusutamaan gender) maupun PAUD untuk perlindungan dan tumbuh kembang anak....

Qonitacentil.blogspot.com mengatakan...

Selamat jalan Ibu. Dimanapun sama. Basic Ibu dunia pendidikan juga sangat diperlukan di tempat baru. Saya yakin dengan pengalaman di Dindik sangat menopang kineja ibu mendatang. Selamat jalan sukses selalu.

Masruroh mengatakan...

@Qonita: trims ya

Cholissragi mengatakan...

Informasi yang ibu berikan terkait PPTK sangat bermanfaat bagi saya pribadi, karena saya sebagai guru SD dan komunikasi via blog masih sangat 'langka'. Selama ini saya sangat menggantungkan informasi pada ibu. Saya sedih pada diri saya mengapa setiap info yg datang dari UPT cenderung terlambat dan bias.
Namun roda teruslah berputar, life must go on, gak ada yang perlu diratapi, aku harus yakin bahwa didepan sana pasti lebih baik.
Untuk ibu saya mengucapkan selamat atas posisi yg baru, semoga menambah pengalaman berharga.
Keep posting ya bu...Informasi yang ibu berikan terkait PPTK sangat bermanfaat bagi saya pribadi, karena saya sebagai guru SD dan komunikasi via blog masih sangat 'langka'. Selama ini saya sangat menggantungkan informasi pada ibu. Saya sedih pada diri saya mengapa setiap info yg datang dari UPT cenderung terlambat dan bias.
Namun roda teruslah berputar, life must go on, gak ada yang perlu diratapi, aku harus yakin bahwa didepan sana pasti lebih baik.
Untuk ibu saya mengucapkan selamat atas posisi yg baru, semoga menambah pengalaman berharga.
Keep posting ya bu...

sujarwanto mengatakan...

Peningkatan kesejahteraan di kabupaten tercinta membutuhkan penanganan lebih, semoga di tempat baru, Ibu dapat meningkatkan kesejahtaraan masyarakat. Mohon blog jangan ditutup Insya Allah aku atau kami membutuhkan komunikasi seperti ini.

manis pisma jawa mengatakan...

Keseriusan Ibu melaksanakan tugas di PPTK, memberi kenangan tersendiri bahwa Ibu adalah pekerja keras dan selalu konsen dengan pekerjaannya. "Gusti ora sare" begitu kata orang Jawa. Insya Allah kelak Ibu tetap terpercaya mengemban tugas yang butuh orang sekaliber Ibu.

manis pisma jawa mengatakan...

Selamat bertugas di tempat baru. semoga sukses.

Masruroh mengatakan...

@Cholist: Trims... that's right, life must go on, and I'm so sure that it is my way which God gives to me, so it must be worth n valuable for my life.

@Sujarwanto : I'll keep posting n updating this blog.... thanks for keeping communicate

@mpj: wah jd tersanjung nih, semoga jd kenangan indah ya.... & tdk membuat sy sombong he he...
Amin, trims doanya....

M Mursyid PW mengatakan...

Wah saya ketinggalan info gara-gara koneksi internet rumah beberapa hari terakhir trouble.
I just wanna say, "Hemh... politics!"
Semoga tetap istiqomah mengabdi pada negeri.
Keep blogging!

Masruroh mengatakan...

@ Mursyid :Amin.... I'll keep blogging

blog ( mantan )wakasek kesiswaan SMA 1 Doro Pekalongan mengatakan...

tetap salut untuk anda, semoga selalu bisa bermanfaat untuk orang2 di sekitar anda, di manapun anda berada, aminn..

Masruroh mengatakan...

@Fredy: Amin... trims ya

Anonim mengatakan...

Moga ditempat yang baru jadi semakin oke!!!

usrotun marichah mengatakan...

selamat bu...semoga di kantor baru makin barokah

Mas Harry mengatakan...

Saya ucapkan bertugas di tempat yang baru, Bu...
Tapi ku sedih, karena berita tentang BERMUTU yang selalu ku nanti, pastinya nanti akan terhenti. semoga pengganti Ibu bisa melanjutkannya...